Getas Duo Ayu Sehati, Sebulan Omzet Capai Ratusan Juta

PROVINSI Kepulauan Bangka Belitung (Babel) kaya akan hasil laut, khususnya ikan. Tak heran jika di Babel banyak terkenal kuliner khas berbahan ikan. Salah satu UMKM di Pangkalpinang bernama Duo Ayu Sehati memproduksi kuliner khas berbahan dasar ikan.

Duo Ayu Sehati memproduksi getas, kericu, kemplang ikan dan kemplang udang koin yang dalam sehari mampu memproduksi satu hingga dua ton. Omzet yang dihasilkan pun tidak main-main, mencapai ratusan juta rupiah setiap bulannya.

Koordinator tim produksi Duo Ayu Sehati, Herry mengatakan pabrik getas ini sudah berdiri sejak tahun 2016 dengan pangsa pasar Pulau Bangka, Pulau Belitung dan Jakarta.

"Masih untuk pasar lokal, memang dulu pernah impor ke Singapur tapi sekarang tidak lagi karena mahalnya biaya ekspedisi," kata Herry saat ditemui trendnews, Minggu (23/6/2024).

Pengolahan getas


Menurutnya pada hari biasa omzet penjualan getas, kericu dan kemplang bisa mencapai Rp200-300 juta per bulan.

"Kalau hari raya keagamaan seperti Imlek, Natal dan Idul Fitri omzet kami bisa dua kali lipat dari itu," ujarnya.

Ia juga menyatakan momen kunjungan Wakil Menteri Perdagangan RI Jerry Sambuaga yang akan datang ke Duo Ayu Sehati pada Minggu (26/6/2024) siang dapat membantu membuka peluang pasar. Terutama membuka peluang pasar internasional.

"Kami sangat berharap bukan hanya pasar lokal saja, kalau bisa diberikan peluang ke luar, memang dulu pernah tapi terhenti karena mahalnya biaya ekspedisi dengan pesawat," ucapnya.(*).


Rendy Ferdiansyah

(trendnews, Pangkalpinang)


Post a Comment

Lebih baru Lebih lama